Minggu, 05 Juli 2015

SBY Anggap Jokowi Perlu Jelaskan Soal Kondisi Ekonomi Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menilai Presiden Joko "Jokowi" Widodo perlu menjelaskan kepada publik sekaligus mengeluarkan kebijakan terkait kondisi perekonomian Indonesia saat ini. Sikap Jokowi itu
diyakini akan mempengaruhi optimisme pasar. "Sekarang masalah ekonomi, Pak Jokowi sekarang bisa menjelaskan ke kita semua, pada dunia usaha, market dalam negeri dan luar negeri bahwa oke, ada masalah, tapi inilah solusi kami," ujar SBY di sela-sela acara rapimnas Partai Demokrat, di Jakarta Convention Center (JCC), Minggu (5/7/2015). SBY menuturkan, selama 10 tahun memerintah, dirinya mendapat banyak masalah dan tantangan. Namun, dia menyebut itulah tugas dan tanggung jawab yang harus diemban seorang presiden. Maka dari itu, Presiden keenam RI itu mengungkapkan pemerintah harus segera mengambil sikap dengan mengeluarkan kebijakan. "Kalau itu keluar dari presiden kita, maka rakyat akan tenang, ada solusi, ada policy,dan dijalankan. Pasar akan respon dengan baik, dunia akan respon dengan baik," kata SBY. Partai Demokrat, lanjut dia, akan mendukung pemerintah apabila menyuarakan aspirasi rakyat dan akan mengkritik apabila pemerintah abai terhadap rakyatnya. "Saya berharap saat kami koreksi, harus dibaca sebagai dukungan, jangan sampai tidak diterima dengan baik, dan sebagainya. Kami sedih. Kami ingin pememerintah sukses, pak Jokowi sukses," ucap SBY.
.....
http://nasional.kompas.com/read/2015/07/05/20175891/SBY.Anggap.Jokowi.Perlu.Jelaskan.Soal.Kondisi.Ekonomi.Indonesia